KM. Mellbao: Ratusan santri asrama Al-Ikhlas kecamatan Ampenan kemarin siang berdatangan untuk mengahadiri acara koperasi yang dilaksanakan di halaman kantor Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB). Jum'at, 12/7/2013.
Tak seperti hari sebelumnya santri asrama Al-Ikhlas sore menjelang datangnya berbuka puasa mereka menunggu di asrama bersama santri lainnya.
Pengajar asrama Al-Ikhlas Ampenan Salim Rahmatulloh mengatakan, undangan dalam rangka memperinggati hari koperasi sekaligus berbuka bareng besama Gubernur merupakan undangan langka bagi para santri yang tinggal di asrama.
"Kami merasa senang bisa ikut hadiri acara ini, tak kalah senangnya ketika ratusan santri datang membawa tangan kosong pulang malah bawa bingkisan berbuka" ucapnya.
Ia menambahkan, ketika santri berjalan kaki pulang, wajah mereka berbinar-binar sambil membawa bingkisan yang sudah disediakan oleh panitia berbuka, tapi yang tak kalah senangnya juga kami sendiri.
"Selain pulang membawa bingkisan untuk berbuka, baju seragam pun diberikan oleh panitia, jadi kepingin dapat undangan terus seperti ini" ucap Ridho salah seorang santri asrama al-Ikhlas. (yar)